Assalamualaikum wr wb.
Segala puji bagi Allah, al-Malik Al-Haqq, Al-Mubin, yang memberikan kita iman dan keyakinan. Ya Allah, limpahkan shalawat pada pemimpin kami Muhammad, penutup para Nabi dan Rasul, dan begitu pula pada keluarganya yang baik, kepada para sahabat pilihan, dan yang mengikuti mereka dengan penuh ihsan hingga hari kiamat.
Sebelumnya saya ucapakan jazakallah kepada semua hadirin wal hadirah yang telah hadir di acara wisuda ini, semoga kasih dan cinta Allah selalu tercurah kepada kita semuanya, Amin.
Hadirin yang berbahagia, tak terasa berbulan lamanya kita bersama dengan satu asa dan tujuan yang sama, kita belajar, berkarya, hingga sampai di acara wisuda.
Kita semua mungkin mempunyai kesan yang berbeda selama belajar di SMO Penerbit Mitra Karya. Kesan yang Baik tentunya yang kita semua rasakan selama belajar disini, mulai dari kedisiplinah jam belajar, hingga suasana kekeluargaan. Luar Biasa, Dua kata itu yang dapat saya gambarkan tentang SMO ini.
Terima kasih kepada para pemateri kami, Gus Dely yang ramah, Ning Ifa yang cantik dan Bunda Shofy yang baik hati. Juga kepada bapak dan ibu kami selama di SMO, Pak Bagus dan bidadari surganya, Bu Rizkha. Semoga dengan Mitra Karya, kita dapat guncangkan dunia, Amin...
"Gajah mati akan meninggalkan gadingnya, itupun kalau tidak dicuri pemburu." Agak menggelitik, namun dengan pepatah di atas saya mau berpesan kepada kita semua, kalau hanya meninggalkan gading hanya akan bertahan beberapa tahun sebelum rapuh. Tinggalkan pesan di setiap tulisan, agar membekas di hati sekalipun buku telah rapuh dimakan rayap. Jadikan setiap karya kita bisa "dicuri" ilmunya oleh para pembaca.
Buat angkatan selanjutnya, serap semua yang diajarkan oleh pemateri, dan semangat tentunya. Sekali lagi terima kasih buat penyelenggara dan pemateri yang telah membimbing kami semuanya, semoga Allah membalas semua kebaikan...Amin
Wassalamualaikum wr wb.
Refra Elthanimbary
Ketua kelas SMO 2
Komentar
Posting Komentar