Dua buku kece ini wajib kalian miliki. Why? Karena kedua buku ini akan membuka mata kalian terhadap kehidupan di luar sana.
"EXPLORE 20 KISAH PERANTAU ILMU" tentang sebuah perjalanan menggapai mimpi. Tentang perjuangan mengejar ilmu di negeri orang. Tentang bagaimana sebuah cita-cita dan mimpi bisa diraih dengan berusaha. Buku ini berisikan catatan pengalaman para pelajar Indonesia di negeri rantau, demi menggapai sebuah cita-cita mulia dan demi mengisi otak untuk kemudian diabdikan kepada Negeri Tercinta, Indonesia. Membaca buku ini, kita seolah diajak untuk terus menyalakan mimpi. Untuk terus meninggikan cita, dengan membaca pengalaman mereka ketika berjuang demi tujuan mulia di negeri orang. Buku ini pula akan memberikan info kepada pembaca tentang berbagai negeri di dunia. Dari sisi pendidikannya, sejarahnya, dan segala seluk beluk tentangnya. Penasaran? Cari bukunya di Gramedia terdekat di kota kalian ya! Persembahan dari rekan @ppidunia 😘
"LANGIT CINTA DI NEGERI BALQIS" juga masih bercerita tentang luar
negeri. Bahkan lebih detail mengupas sejarah tentang Negara Yaman.
Negeri yang selama ini acapkali dituduh sebagai negeri penghasil
teroris. Negeri yang juga dijadikan sampel sebagai negeri Islam yang
menindas hak-hak kaum perempuan. Benarkah itu? Melalui kisah romansa
Jihad dan Fareecha dengan berbagai konfliknya, buku ini akan mengajak
kita menyelami Negeri Yaman lebih dalam. Dengan membaca sejarah
peradabannya yang luar biasa dan tempat-tempat bersejarahnya yang
eksotik, yang tertulis di dalam novel ini. Pun kita juga diajak untuk
melihat secara bijak. Dan diajak untuk jeli dalam memahami apakah Islam
adalah agama penindas perempuan? Bagaimanakah kisah Jihad dan Fareecha
selanjutnya? Lantas, siapakah Kameela yang tiba-tiba muncul di kehidupan
Jihad? Buat kalian yang ingin melihat Yaman secara utuh dan melihat
bagaimana mulianya seorang perempuan, maka buku ini recomendeed untuk
dibaca!
Persamaan dua buku ini terletak di titik di mana banyak sekali pelajar yang hijrah dan gigih mencari ilmu hingga ke negeri seberang. Penulis LCDNB jg pernah masuk dalam keorganisasian @ppihadhramaut selama hampir 4 tahun.
#LCDNB #E20KPI #BukuInspiratif
Persamaan dua buku ini terletak di titik di mana banyak sekali pelajar yang hijrah dan gigih mencari ilmu hingga ke negeri seberang. Penulis LCDNB jg pernah masuk dalam keorganisasian @ppihadhramaut selama hampir 4 tahun.
#LCDNB #E20KPI #BukuInspiratif
Komentar
Posting Komentar